Silaturahmi dan Kunjungan Kerja Aspotmar Danlantamal II di Alahan Panjang: Pererat Sinergi TNI AL dengan Tokoh Masyarakat dan Adat
Kabar Gumanti TV
Lembah Gumanti, gumantitv.online- Alahan Panjang, Jumat, 11 Juli 2025. Dalam rangka mempererat hubungan antara TNI Angkatan Laut dengan masyarakat serta tokoh adat di Sumatera Barat, Aspotmar Danlantamal II Padang, Letkol Laut (P) Octav Bayu Dirgantara, bersama Pabandya Komsos Spotmar Lantamal II, Mayor Marinir Asril, melakukan kunjungan kerja dan silaturahmi ke kawasan Alahan Panjang Resort, Kecamatan Lembah Gumanti, Kabupaten Solok.
Kunjungan ini turut didampingi oleh tokoh adat dan masyarakat setempat, di antaranya Bapak Asrizal Nurdin Danau Pandeka MD. dan Wakil Ketua LKAAM Provinsi Sumatera Barat, Bapak Erman DT. Rajo Ibrahim, beserta rombongan.
Pertemuan berlangsung hangat di RM. Putra Danau Diateh, Alahan Panjang. Dalam suasana yang akrab, para tokoh membahas berbagai hal terkait peran strategis masyarakat dalam mendukung pembinaan potensi maritim, ketahanan wilayah, serta penguatan nilai-nilai adat dan budaya sebagai bagian dari kekuatan nasional.
Diskusi ini menjadi ruang terbuka untuk menjalin sinergi antara unsur militer dan elemen masyarakat demi menjaga stabilitas dan kemajuan daerah, khususnya wilayah Lembah Gumanti yang memiliki potensi besar dalam sektor pariwisata dan pertanian.
Sebagai penutup kegiatan, dilakukan sesi foto bersama dengan latar belakang Danau Di Ateh yang menjadi ikon keindahan alam Alahan Panjang, menandai semangat kebersamaan dan komitmen kolaboratif antar pihak yang hadir.
Komentar
Posting Komentar